pencarian kategori panduan

Data Sales

Sales adalah menu yang digunakan untuk tempat menyimpan informasi mengenai data Sales.

Cara melihat daftar sales:

  1. Masuk ke halaman management → lalu pilih menu "Master" pada bagian maintenance,
  2. Cari dan pilih menu "Sales",
  3. Maka akan tampil daftar sales,
  4. Selesai

Cara menambah daftar sales :

  1. Klik tombol tambah pada daftar sales,
  2. Berikan data-data yang diperlukan,
  3. Klik tombol "Simpan" jika sudah sesuai,
  4. Selesai

Keterangan form tambah data sales:

Nama berisikan nama dari sales yang akan ditambahkan.
Kode Sales berisikan kode dari sales yang akan ditambahkan.
Alamat berisikan alamat dari sales yang akan ditambahkan.
No. handphone/WA berisikan No. handphone / WA dari sales yang akan ditambahkan.
Komisi(%) berisikan persentase komisi yang akan di dapatkan sales. Komisi sales akan menggunakan perhitungan penjulan per total faktur.

Cara mengubah data sales :

  1. Pilih data sales yang akan Anda ubah → lalu pilih "Edit",
  2. Ubah atau sesuaikan kembali data sales,
  3. Klik tombol "Simpan" jika data sudah sesuai,
  4. Selesai.

Cara menghapus data sales :

  1. Pilih data sales yang akan Anda hapus → lalu pilih "Hapus",
  2. Pilih "Ya" jika Anda sudah yakin menghapus data sales yang dipilih,
  3. Data sales akan terhapus,
  4. Selesai.