pencarian kategori panduan

Pesanan Perakitan

Pesanan perakitan berfungsi untuk mencatat aktivitas pemesanan perakitan dari pelanggan, pesanan tidak akan menambah stok atau mengurangi stok bahan rakitan.
Daftar pesanan perakitan juga digunakan untuk menampilkan data pesanan perakitan, menambah, mengubah dan menghapus transaksi pesanan perakitan.

Apabila dalam proses perakitan Anda tidak memerlukan pencatatan pesanan maka dapat dilewatkan, langsung menuju Proses Perakitan.

Berikut adalah cara untuk melihat data pesanan perakitan: 

  1. Klik menu “Perakitan”,
  2. Klik “Pesanan Perakitan”,
  3. Akan tampil daftar pesanan perakitan.

Menambah data pesanan perakitan:

  1. Klik tombol “Tambah” pada daftar pesanan,
  2. Mulai masukkan informasi data pesanan dari Tanggal, Pelanggan, Gudang/Dept. Keluar,
  3. Kemudian Masukkan Kode Item atau barcode atau apabila anda tidak mengetahui kode item bisa memasukan potongan dari kata nama item,
    Contoh = Nama Item lengkap "rakitan1", pada kode item ketik potongan kata “rak”%1,
    Atau jika ingat beberpa kata depan dan belakang gunakan pemisah "%", contoh "paket%premium",
  4. Masukkan Jumlah, Satuan jika diperlukan,
  5. Masukkan keterangan jika diperlukan,
  6. Setelah semua diisi klik tombol "Simpan".

Mengubah data pesanan:

  1. Pilih salah satu data pesanan pembelian dari daftar pesanan,
  2. Klik Tombol Edit,
  3. Lakukan perubahan data,
  4. Klik tombol "Simpan".

Menghapus data pesanan:

  1. Pilih salah satu data pesanan pembelian dari daftar pesanan,
  2. Klik Tombol "Hapus".